Tanda - Tanda Stres dalam Bekerja
Tanda-tanda stres dalam Bekerja
Psikosomatik, ditandai dengan tidak adanya penyebab fisik yang jelas untuk sakit fisik yang diderita.
a. Cenderung sakit juga bisa menyebabkan stres.
b. Tingginya tingkat absensi kerja bisa juga disebabkan adanya stres pada diri karyawan.
c. Mengkonsumsi makanan, minuman, atau rokok secara berlebihan.
d. Workaholisme (gila kerja).
e. Reaksi yang berlebihan terhadap kejadian yang normal.
Perubahan. Perubahan adalah kunci untuk mendeteksi stres. Apa pun pola perilaku normal
Anda, berbagai perubahan bisa dilihat dengan jelas yang menandakan adanya tingkat stres yang tidak sesuai. Jika seseorang yang bekerja dengan Anda selalu bersedih hati, ini mungkin bukan tanda stres.
Penyebab umum
Stres di tempat kerja adalah konflik, baik antar karyawan atau antara atasan dengan karyawan.
Kunci untuk mendeteksi stres yakni melakukan perubahan, apapun pola perilaku normal anda berbagai perubahan bisa dilihat dengan jelas. Strategi menghilangkan stres yakni hindari semua situasi yang mengakibatkan stres, cari tahu apakah yang selama ini Anda lakukan menguntungkan atau merugikan, Hindari merokok dan minuman berkafein. Yang harus dilakukan yakni olahraga yang rutin.
Penyebab umum stres di tempat kerja adalah konflik. Konflik antar karyawan atau antara atasan dengan karyawan. Saran-saran berikut, seperti yang dikutip dari Gloria-net.org, akan berguna bagi Anda dalam mengatasi stres yang diakibatkan oleh konflik di tempat kerja.
a. Jelaskan duduk permasalahannya bersama-sama.
b. Temukan hal-hal yang harus diselesaikan dan pusatkan perhatian pada hasil yang akan membentuk penyelesaian yang bisa diterima. Tempatkan diri Anda di posisi pihak lain.
c. Buatlah usaha nyata untuk mengerti sudut pandang pihak lain, bukan hanya apa yang dikatakannya, tetapi mengapa.
d. Bersikap positif
e. Bicaralah tentang apa yang Anda inginkan dan mengapa, daripada membicarakan yang tidak Anda inginkan.
f. Pikirkan alternatif penyelesaian.
Begitu Anda mengerti kepentingan pihak lain, cobalah sebisanya menghadirkan sebanyak mungkin penyelesaian.
Pandang diri Anda sebagai partner dengan kepentingan bersama dalam menemukan penyelesaian. Dengan menyelesaikan masalah bersama dapat mempererat kemampuan kerja sama di masa mendatang.